Monday, August 27, 2007

JAVA vs Visual Basic

Beberapa hari yang lalu, saya sempat mengoper tawaran seseorang yang membutuhkan aplikasi administrasi keuangan sekolah ke dua Mailing List(milis). Satu milis JAVA dan satu lagi milis Visual Basic(maaf, saya tidak akan menyebutkan nama milisnya). Emailnya seperti ini:
Dibutuhkan program Administrasi Uang sekolah. Fitur yang dibutuhkan:
- Pencatatan Daftar Siswa
- Pencatatan Uang sekolah
- Pencatatan Uang pangkal
- report

Harga maksimal 1,5 juta

Mohon yang punya aplikasi administrasi uang sekolah seperti yang disebutkan, bisa kirim email ke saya.

Dan bagaimana responnya? 6 Anggota milis Visual Basic merespon email saya ini sedangkan anggota milis JAVA tidak ada yang merespon sama sekali. Waw!

Kesimpulannya? Ternyata Bahasa program menentukan harga produk. Ada yang bisa kasih jawaban kenapa bisa begini?

12 comments:

pyuriko said...

Maaf...

Saya tidak bisa memberikan jawabannya....

hehehe...

Rizki said...

Menurut saya kemungkinan ada 2, penetrasi visual basic sangat luas, maksudnya visual basic banyak digunakan pada software akuntansi keuangan, billing, dlsbnya. Sedangkan java penetrasinya lebih mengarah ke enterprise untuk industri, telekomunikasi. Dan komunitasnya, walaupun ini cuma feeling saja, dari segi jumlah kayaknya lebih banyak visual basic dibandingkan java. Jadi bukan berarti kalau buat software dalam java harganya lebih mahal, tapi pertanyaannya lebih mengarah ke "apakah common (biasa) mengerjakan aplikasi itu dalam bahasa java ?"

Rizki said...

eh.. koreksi, maksudnya penetrasi lebih luas adalah visual basic sering digunakan dari skala small, medium dan big enterprise (mungkin ini agak jarang sih). Sedangkan java biasanya di skala medium sampai big enterprise.

adiwirasta said...

@rizki:
note: benar kalau milis JAVA yang yang saya maksud jumlahnya lebih sedikit daripada milis Visual Basic.

Tapi Saya rasa ini ada kaitannya juga dengan Tingkat kesulitan sebuah bahasa pemrograman. Semakin sulit, semakin orang berani minta bayaran mahal. Bahasa visual basic, hampir banyak orang bisa mempelajarinya. Cukup 2 minggu, sudah bisa bikin program POS sederhana. Sehingga orang2 yang kerja bukan di bidang IT, bisa ikutan nimbrung cari projek sampingan di pembuatan aplikasi. Sedangkan bahasa JAVA? perlu makan berbulan2 untuk mahir menggunakan tool dan memahami konsep object oriented programmingnya.

Anonymous said...

Sorry ya saya juga tidak memberikan jawabannya. Soalnya sama sekali nggak mudeng kalo disuruh bikin gituan. He..hee...

Anonymous said...

hmmm..pa kabar ??

Rizki said...

@tukangketik tapi kayaknya ada satu lagi yang harus disadari :D, kenapa java masih banyak dipakai walaupun katanya tingkat kesulitan lebih tinggi dibandingkan visual basic ? Kenapa enggak pake visual basic aja untuk buat semua aplikasi.

Jawabannya lagi2 sebuah pertanyaan, apakah visual basic mampu membuat aplikasi kritikal, seperti transaksi saham dengan ribuan transaksi perdetik, web server yang dapat melayani jutaan client, video server, dlsbnya. Mungkin vb mampu, tapi tidak sehandal java, karena dibidang ini java sudah terbukti cespleng.

Ya mungkin lebih baik harus diliat lagi apakah yang ingin dibuat itu aplikasi dengan tingkat kritikal sedang sampai tinggi atau aplikasi yang kalau crash sekali dua kali orang maklum lah.. supaya enggak menghabiskan waktu para programmer java :)), makanya di milisnya enggak ada yang jawab tuh :)

Oh iya, saran saya.. cobain ke milis php juga.. feeling saya sih pasti banyak yang antusias.. :D

adiwirasta said...

@rizki:
betul. Dari segi kehandalan, java memang bagus. Dari segi maintenance, java juga lebih baik karena OOP-nya. Sedangkan visual basic, baru visual basic 7 keatas yang sudah OOP sehingga memudahkan maintenance.
---
".. cobain ke milis php juga.."

Oh, kalo ini sudah ada yang menang tendernya pak :D

Unknown said...

hidup java. hehehe

-IT-

Anonymous said...

1.5 juta untuk sistem dengan Java? hmmm.. now i know why..

Anonymous said...

WHYPAC IS MODULAR BUSSINES INTEGRATED SOLUTION FOR YOUR BUSSINESS

WHYPAC FEATURES :
---------------------------
- MULTI COMPANY
- MULTICURRENCY

WHYPAC MODULES :
--------------------------
1. GENERAL LEDGER
2. CASH BANK
3. ACCOUNT PAYABLE
4. ACCOUNT RECEIVABLE
5. INVENTORY CONTROL
6. PURCHASE ORDER
7. SALES ORDER
8. POINT OF SALES

FOR MORE INFO SEND EMAIL TO WHYPAC@GMAIL.COM

Anonymous said...

WHYPAC IS MODULAR BUSSINES INTEGRATED SOLUTION FOR YOUR BUSSINESS

WHYPAC FEATURES :
---------------------------
- ACCOUNTING STANDARD
- USER FRIENDLY (EASY DATA FINDER)
- MULTI COMPANY
- MULTICURRENCY

WHYPAC MODULES :
--------------------------
1. GENERAL LEDGER
2. CASH BANK
3. ACCOUNT PAYABLE
4. ACCOUNT RECEIVABLE
5. INVENTORY CONTROL
6. PURCHASE ORDER
7. SALES ORDER
8. POINT OF SALES

VISIT US AT HTTP://WHYPAC.NET46.NET

FOR MORE INFO SEND EMAIL TO WHYPAC@GMAIL.COM

Kategori

info (205) foto (133) komentar ga penting (128) fotografi (123) Technology (104) Kantor (95) website (88) blog (84) Jakarta (78) comic strip (75) bisnis (71) karir (51) suara hati (51) senda-gurau (50) wisata (38) Bekasi (37) Internet (34) manajemen (31) kuliner (22) selebritis (21) soccer (21) Navision (20) iklan (14) kasus (14) sql server 2005 (13) buku (11) Greeting (10) movie (10) komik strip (9) novel (9) programming (9) televisi (9) Banjir (8) VCD/DVD (8) kopi (8) Vanessa (7) billiard (7) hypermarket (7) bogor (6) kesehatan (6) rumah (6) old document (5) Terios (4) basket (4) guru (4) Axapta (3) bioinformatika (3) azure (1)

My Instagram