Friday, November 23, 2007

Selamat Untuk Tugu Pahlawan Community

Luar biasa!

Itulah kata-kata yang sangat pas untuk menggambarkan kehadiran blog Tugu Pahlawan atau Tugu Pahlawan Community (TPC), komunitas blogger Surabaya yang digawangi oleh Andi Cempluk, Jiewa, Anang, Siwi, Khuclukz. Bagaimana tidak, menghimpun blogger adalah perkara sulit. Bagi saya, blogger Indonesia masih berkutat untuk mengembangkan popularitasnya, egonya masih tinggi, tapi entah bagaimana, Andi Cempluk dan kawan-kawan bisa merangkul banyak blogger asal Surabaya dan dihimpun dalam satu komunitas bernama Tugu Pahlawan Community (TPC).

Sebenarnya, blogger yang berbasis komunitas kedaerahan bisa dijumpai dibeberapa situs. Contoh nyata adalah aliansi blog yang dipimpin oleh Budi Putra, My City Blogging. My City Blogging punya segmen kota Surabaya. My City Blogging Wilayah Surabaya ini pun tidak sepi dengan pengunjung. Terbukti dengan selalu ada komentar disetiap postingan. My City Blogging pun enak dilihat. Templatenya bagus. Dan maaf nih, rasanya template My City Blogging lebih bagus dari Tugu Pahlawan :). Tapi bukan berarti keindahan template adalah segala-galanya. Bagi saya, konten adalah segala-galanya. Template bagus, konten pas-pasan, pasti sudah saya tinggalkan. Selain My City Blogging, ada satu lagi komunitas blogging perkota yaitu Papayanews. Papayanews yang dibangun oleh Julius Sirait ini sebetulnya Agregator. Namun Papayanews hanya mengaggregat blog, bukan situs. Dan tambahan lagi, biarpun aggregator, kelebihan dari Papayanews adalah para member bisa berkomunikasi alias bisa kirim-kiriman pesan lewat Yooment. Untuk segmen Surabaya, pengunjung bisa masuk ke surabaya.papayanews.com. Tapi sayangnya, kedua blog komunitas kedaerahan ini memiliki semangat yang nanggung. Pemiliknya tidak terlalu getol mengangkat popularitas masing-masing blog/aggregator. Inisiatif untuk mendekati media elektronik supaya kehadirannya bisa diketahui banyak orang nyaris tidak ada. Beda dengan Tugu Pahlawan. Mereka pun bisa masuk radio. Dan lebih gilanya lagi, bisa diliput oleh detik dot com!

Saya sungguh salut dan angkat topi untuk semangat para Pahlawan Blogger Surabaya. Gara-gara ini, detik.com melakukan wawancara dengan Pak Walikota dan ternyata Walikota Surabaya sangat mendukung komunitas blogger Surabaya.

"Saya senang jika para blogger membentuk komunitas. Karena itu memberikan kontribusi yang baik bagi perkembangan kota ini. Dan Surabaya sudah siap untuk menuju kota multimedia. Lihat saja, isi blog-blog itu kan variasi. Ada yang menginformasikan pusat jajanan, tempat rekreasi ataupun makanan khas yang masih ada di Surabaya.

Apa yang dikatakan oleh Pak Walikota sebenarnya sebuah tantangan. Menulis di blog adalah pekerjaan tidak mudah. Pekerjaan yang mudah luntur semangatnya karena bersifat sosial. Lain halnya jika blog Tugu Pahlawan bisa di "monetize" dengan menggaet perusahaan-perusahaan yang terbuka matanya dengan teknologi internet untuk mau menjadi sponsor. Harapannya dengan adanya sponsor maka darah penulis blogger Tugu Surabaya tetap semangat hingga akhir hayat. Dan harapan untuk Tugu Pahlawan tetap "exist" hingga beberapa tahun kedepan semoga menjadi kenyataan mengingat ada yang mengatakan bahwa blogging adalah tren sesaat. Walau saya tidak mengakui bahwa blog adalah tren sesaat, tapi bukan berarti blogging tidak bisa punah. Segala sesuatu ada awal dan akhir, hanya saja saya berharap Tugu Pahlawan bisa "exist" hingga paling akhir.

14 comments:

Anonymous said...

Lho, nama saya kok ga ada ? *gila publikasi*

Kami member TPC layak bersyukur karena diawal terbentuknya, kami mendapat banyak dukungan dari media (SSfm, detikCom, HRfm) & walikota.

Kedepan memang ada rencana untuk monetize. Namun hasilnya juga akan didedikasikan untuk pengembangan blog di Sby :)

adiwirasta said...

@Jiewa:

Sudah di update. Thanks untuk koreksinya :)

Anonymous said...

Emang bagus tuh semangatnya anak-anak Surabaya...mudah2an terus berkarya.

adiwirasta said...

@Edratna:

Semenjak Pestablogger, semangat ngeblog berbasis komunitas menjadi tinggi...

Di jogja juga ada tuh. Kalau ga salah digawangi oleh antobilang

Trus ada juga Bangsari.

Blogger Minang juga mulai ramai. Lupa namanya. Semoga diikuti oleh daerah2 lain...

Anang said...

setelah terbentuknya sebuah komunitas nantinya diharapkan ada kontribusi nyata terhadap sekitar.. sebuah tujuan mulia yang harus dan segera diwujudkan... amin... mohon dukungannya

Herru Suwandi said...

ada satu komentar di TPC yang membuat saya tertegun. Blogger berkomunitas, terus ngapain? kopdar. kopdar. kopdar.

Go TPC. Meskipun masih perlu disusun visi yang lebih jelas di masa mendatang :P

Anonymous said...

yang bikin gak gampang membentuk komunitas blogger, menurut saya bukan karena para blogger ini haus popularitas, mas. bukan karena egois atau antisosial juga. menurut saya sih, untuk di jakarta memang agak susah karena wilayahnya segini luaaaassss....hampir semua orang sibuk dengan urusan kantor dan keluarga masing2. butuh waktu dan tenaga ekstra (biaya ekstra juga) buat sekadar ngumpul, apa lagi bikin sesuatu yg lebih 'gede'.
nah kalo jogja dan surabaya memang relatif lebih gmpang mau ketemuan.

oiya, koreksi dikit. ketua suku komunitas cahandong jogja bukan si anto, tapi zam jengjeng matriphe.

demikian.

*tuh kaaaannn...gw gak kejam kaaannn???*

Anonymous said...

mas adi gak pingin bikin juga?

pyuriko said...

Selamat ^_^

Semoga terus berkembang...

Anonymous said...

Selamat ya buat tugu pahlawan. Semoga terus bisa eksis. Semoga semangat ngeblognya nggak pernah pudar.

adiwirasta said...

@anang:
saya dukung! sukses yah....

@venus:
"ketua suku komunitas cahandong jogja bukan si anto, tapi zam jengjeng matriphe."

>> makasih bu untuk koreksinya :)

@de:
ga kepingin bu. Males.


@herru:
bener banget. harus ada visi yang jelas. kalau bisa, menguntungkan juga. hehe

@iko & Dhona:
Dukungnya ke yang punya blog aja yah. jangan kesini. Saya sih tukang kritik doang. Ga pantes :D

Cempluk Story said...

terima kasih atas publikasi ini mas adi.. Semoga eksistensi TPC tidak sampai disini, dan bisa berlanjut ke ke tahun tahun berikut nya..ewako!!!

salam perjuangan,

cempluk

icHaaWe said...

memang komunitas tugu pahlawan..wajib banget diacungin jempol... mereka juga aktif banget... moga blogger2 dikota lain bisa ikutin jejak mereka juga...
yg aku denger blogger batam juga gitu kok..

Anonymous said...

semarang juga punya lho mas..
loenpia..karena loenpia lebih enak dimakan rame2..
*iklan mode on*

Kategori

info (205) foto (133) komentar ga penting (128) fotografi (123) Technology (104) Kantor (95) website (88) blog (84) Jakarta (78) comic strip (75) bisnis (71) karir (51) suara hati (51) senda-gurau (50) wisata (38) Bekasi (37) Internet (34) manajemen (31) kuliner (22) selebritis (21) soccer (21) Navision (20) iklan (14) kasus (14) sql server 2005 (13) buku (11) Greeting (10) movie (10) komik strip (9) novel (9) programming (9) televisi (9) Banjir (8) VCD/DVD (8) kopi (8) Vanessa (7) billiard (7) hypermarket (7) bogor (6) kesehatan (6) rumah (6) old document (5) Terios (4) basket (4) guru (4) Axapta (3) bioinformatika (3) azure (1)

My Instagram